Be the first to review “Mengenal Ciptaan Allah” Batalkan balasan
Mengenal Ciptaan Allah
Penulis:
Asri Mulya, dkk.
Ilustrasi sampul:
Silvia Rahmawati
Penyunting:
Sangaji
Tata Letak:
Rumah Embrio Publisher
Cetakan 1, Oktober 2021
ISBN: 978-623-5504-27-8
hlm: 21 x 14,8 cm
“Mas Zikri, ayo kerjain PR lagi!” ajak bunda Mulya. “Gak mau, malas, capek juga abis sepedaan,” ucap Zikri. Zikri mengambil remot televisi dan langsung menyalakannya, dipencetnya nomer lima channel MNCTV, ia menonton Upin Ipin. Bunda Mulya mencoba untuk membujuk Zikri lagi. Dengan mendekati bocah yang bermata sipit, berambut lurus belah pinggir. “Katanya minta sekolah, udah disekolahin malah malas, gimana sih Mas Zikri?” ujar Bunda Mulya. “Abisnya banyak banget tugas sekolahnya, kan capek,” keluh Zikri. “Ya makanya, setiap hari kerjain PR dulu! Baru main, atau nonton tivi,” jelas bunda. “Ya biarin …,” ucap Zikri dengan nada cuek. “Kalau gitu, berarti Mas Zikri kalah sama setan, dong,” ucap bunda. “Emang kenapa, kok kalah sama setan?” Zikri menatap bunda dengan rasa penasaran. Itu adalah sebagian kisah dari kumpulan cerita anak Mengenal Ciptaan Allah. Bagaimana Zikri dan teman-teman lainnya bisa mengenal ciptaan Allah? Dengan beragam pikiran kritis dan pola tingkah lakunya yang menggemaskan. Yuk, temukan jawabannya di buku ini!
—————————————————-
Reviews (0)
Category: Kumpulan Cerpen
Reviews
There are no reviews yet.